header
Publication

Bupati Lampung Selatan, Kherlani Ajak Masyarakat Dukung PT. Supreme Energy Rajabasa

Dec, 30 2015
By: Admin
In: Media Coverage
header

Bupati Lampung Selatan Hi.Kherlani, SE,.MM saat memberikan penjelasan kepada sejumlah wartawan, terkait keberadaan PT.Supreme Energy Rajabasa, seusai menghadiri peluncuran CSR PT, Senin (21/12) Hendra Kasim

Kalianda, LE-plus.com Pj. Bupati Lampung Selatan Hi.Kherlani, SE,.MM mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama menjaga keberadaan PT. Supreme Energy Rajabasa, karena perusahan tersebut sedang berinvestasi di Kabupaten Lamsel di bidang energy. Hal tersebut di ungkapkannya pada acara peluncuran Corporate Social Responsibility (CSR) PT Supreme Energy Rajabasa dalam rangka program “Hari Peduli Masyarakat” yang berlangsung di aula Negeri Baru Resort Way Arong Kalianda, Senin (21/12).

Menurut Kherlani, kepentingan terhadap PT Supreme, bukan PT Supremenya saja yang memerlukan hasil investasinya, namun hal ini kepentingan untuk masyarakat Lamsel. Dimana PT tersebut yang akan memproduksi energy listrik ditahun 2019 sebesar 2 kali dari 110 Megawatt. “Provinsi Lampung saja sekarang ini menyediakan 108 Mega Watt, bagaimana kalau PT Supreme udah memproduksi energy bakal surplus listrik kita. Untuk itu, mari kita lebih mengedepankan komunikasi agart kedepan tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” katanya.

Dijelaskannya, dengan ketersediaan Lampung yang hanya 108 Mega Watt, dan PT Supreme bisa memproduksi 2 kali 110 Megawatt semua pihak mendukung hal itu, agar Lampung keluar dari krisis listrik. “Ini harus didukung. Karena dengan keberadaan PT Supreme secara otomatis akan medukung juga ada jalan tol, karena jalan tol pun memerlukan listrik. Jangan sampai daerah kita ketinggalan, dan kedepan jangan ada lagi saudara kita yang kerja di luar Sumatera, tangerang dan lain-lain, cukup kerja di sini saja Lamsel, untuk itu kedepanya juga kita perlu inspratruktur yang memadai,” terangnya.

Kherlani berharap masyarakat tidak tinggal diam, masyarakat agar mendukung semua program ini. “Mari kita dukung PT. Supreme ini untuk menyelesaikan tugasnya. Sebelum saya menyelesaikan tugas saya, akan kita selesaikan persoalan ini. Karena ini bukan untuk masyarakat Lamsel saja, tapi ini keperluan orang seproprinsi Lampung,” tegas mantan Pj. Bupati Pesisir Barat ini.

Sementara itu, Site Suport Manager PT Supreme Energy Rajabasa Frangky mengatakan, Corporate Social Responsibility (CSR) PT Supreme Energy Rajabasa sudah banyak disalurkan diberbagai program diantaranya, memberikan Suport bidang olahraga kepada pemuda disekitar PT Supreme Energy Rajabasa, melakukan rehab mesjid dan lain sebagainya.

Dan kini pihaknya meski belum berproduksi kembali memberikan CSR berupa beasiswa kepada 54 siswa SD, SMP, SMA, yang masing-masing mendapatkan bantuan berupa dana pendidikan untuk 20 siswa SD masing-masing mendapatkan Rp.1,2 juta. 16 siswa SMP masing-masing mendapatkan Rp.2 juta dan siswa SMA mendapatkan masing-masing siswa Rp.2,5 juta.

“Itu untuk siswa-siswi yang ada di 4 Kecamatan yang ada disekitar gunung Rajabasa yakni Kecamatan Kalianda, Rajabasa, Penengahan, dan Bakauheni, semoga bantuan tersebut dapat bermanfaat bagi masyarakat. Kami berharap kedepan PT. Supreme Energy akan bisa menjangkau masyarakat lebih luas lagi. Dan memohon maaf belum bisa memenuhi harapan masyarakat,” pungkasnya.

Laporan : Hendra

Source : Lampung Ekspres